Teropongpengetahuan.com – 5 jenis investasi yang cocok bagi mahasiswa. Ada pepatah mengatakan bahwa selagi muda gapapa semuanya dicoba, karena merupakan proses untuk mencari jati diri kita yang sebenarnya.
Memulai investasi sejak bangku kuliah sangatlah menyenangkan salah satunya adalah Anda akan belajar bagaimana mengelola keuangan Anda. Untuk memulai investasi sebenarnya bukanlah hal yang sulit karena ada banyak cara yang bisa Anda lakukan selama masih menjadi seorang mahasiswa.
Daftar Isi
Berikut 5 Jenis investasi yang cocok bagi mahasiswa :
1. Investasi Leher Keatas
Baca Juga : 5 Alasang mengapa perlu mengetahui potensi diri
Jenis investasi yang pertama adalah investasi leher keatas. Tentunya Anda sudah tidak asing lagi dengan istilah investasi leher keatas. Iya, investasi leher keatas adalah investasi ke otak kita, investasi yang dimaksud disini adalah investasi terhadap ilmu-ilmu baru seperti contoh Anda bisa mengikuti kelas belajar desain,kelas belajar editing video, kelas belajar copywriting dan masih banyak kelas-kelas lainnya yang bisa Anda ikuti untuk meningkatkan kemampuan yang ada pada diri Anda sendiri.
Klik disini untuk membaca e-book potensi diri
2. Investasi Reksadana
Jenis investasi yang kedua adalah investasi reksadana. Jika Anda saat ini masih menjadi seorang mahasiswa tidak salah jika Anda memulai untuk investasi di reksadana. Pengertian reksadana sendiri adalah wadah untuk mengelola dana modal yang sudah dikumpulkan dari investor kemudian nanti akan dikelola oleh manajer investasi. Biasanya untuk modal awal yang sudah Anda setorkan ke reksadana nanti akan diputar dana nya untuk diletakkan ke produk investasi yang berbeda-beda yaitu ada reksadana pasar uang, reksadana obligasi, reksadana saham.
Jika Anda ingin memulai investasi reksadana Anda bisa mendownload aplikasi bibit di playstore dan untuk mendapatkan cashback sebesar Rp.50.000 Anda bisa langsung menggunakan kode referal “teropongpengetahuan” saat Anda melakukan pendaftaran awal / registrasi. Jika ada pertanyaan tentang investasi reksadana bisa Anda langsung tuliskan dikolom komentar.
3. Investasi Logam Mulia
Jenis investasi yang ketiga adalah investasi logam mulia. Investasi yang cocok bagi mahasiswa yang ketiga adalah investasi logam mulia. Investasi logam mulia bisa dalam bentuk emas dan perak. Namun yang saat ini kami sarankan kepada Anda adalah investasi pada instrumen emas karena Anda bisa membeli emas mulai dari 0.5 – 100 gram. Jadi bisa menyesuikan keuangan yang dimiliki oleh mahasiswa dan juga bisa dijual kapanpun dan dimanapun ketika Anda membutuhkan dana.
Follow instagram : teropongpengetahuan
4. Investasi P2P Lending
Jenis investasi yang keempat adalah investasi P2P Lending. Saat Anda masih menjadi seorang mahasiswa tidak ada salahnya untuk memulai investasi melalui peer to peer lending. Apa itu peer to peer lending ? peer to peer lending adalah proses pengadaan layanan jasa keuangan untuk mempertemukan antara orang yang memberikan pinjaman dengan orang yang menerima pinjaman dalam rangka melakukan perjanjian khusus pinjam meminjam melalui sistem elektronik dengan menggunakan jaringan internet. Kemungkinan keuntungan yang kamu peroleh bisa sampai sekitar 20% namun yang harus Anda ketahui adalah disetiap instrumen investasi yang Anda pilih memiliki resikonya masing-masing jadi pintar-pintarlah Anda dalam memulai investasi karena tidak semua investasi memberikan keuntungan dan tidak semua investasi juga memberikan kerugian.
5. Deposito
Jenis investasi yang terakhir cocok untuk mahasiswa adalah investasi deposito, jika Anda memiliki keinginan untuk memulai investasi, mungkin investasi yang cocok untuk Anda adalah deposito pasalnya deposito cenderung memiliki pendapatan yang stabil. Tips untuk hasil yang baik dan efektif adalah sebaiknya kamu mencari Bank yang memiliki penawaran bunga tertinggi agar pendapatan Anda bisa stabil. Untuk saat ini sudah banyak bank yang menyediakan produk deposito dengan minimal mendepositkan uang mulai dari 5 juta – 2 miliar rupiah.
Wajib Anda ketahui : Semua investasi pasti memiliki resikonya masing-masing jadi mulailah belajar terlebih dahulu jika Anda ingin memulai investasi jangan hanya mengikuti apa yang dikatakan orang tapi carilah mentor yang sesuai dengan bidangnya masing-masing.
Comments on “5 Jenis Investasi Yang Cocok Bagi Mahasiswa”